Ini adalah kombinasi dari jagung rebus, wortel dan akar burdock. Gunakan rasa manis alami dari jagung dan manisan kurma untuk menutupi rasa tanah dari akar burdock. Oleh karena itu, rasanya secara keseluruhan sangat enak dan juga ramah untuk anak-anak. Berikut cara membuatnya:
Bahan-bahan:
- 400g iga babi (bisa diganti dgn ayam)
- 1 akar burdock (300g)
- 1 wortel ukuran sedang (200g)
- 1 buah jagung muda ukuran besar (350g)
- 4 -5 manisan kurma
- 1,8 liter air
- Garam secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus iga babi / ayam dalam air mendidih sebentar. Tiriskan dan bilas dengan air dingin yang mengalir. Sisihkan.
- Cuci akar burdock, gunakan pisau/penggosok logam dapur untuk menggosok lapisan luar. Bilas dan potong-potong (ketebalan sekitar ½ inci).
- Rendam segera ke dalam air cuka encer selama 2-3 menit untuk mencegah perubahan warna.
- Buang daun terluar dan bulu tipis (sutra) jagung, cuci dan bilas. Potong-potong.
- Kupas wortel. Bilas dan potong-potong.
- Bilas manisan kurma.
- Masukkan air ke dalam panci besar dan didihkan. Tambahkan semua bahan dan didihkan lagi. Kemudian kecilkan api dan didihkan selama 2 jam.
- Tambahkan garam secukupnya (opsional). Siap disajikan.
Kunjungi Marketplace kami di: